BMK9 Menjadi Program Andalan Mahasiswa Jurusan Psikologi UNJA di SMKS IX Lurah II Kota Jambi

Kota Jambi- Mahasiswa Jurusan Psikologi Universitas Jambi berkesempatan melaksanakan program project asesmen dan intervensi psikologi sosial di SMKS IX Lurah II, jum’at (26/05/2023). Adapun nama program kegiatannya yaitu BMK9 (Bersama Membangun Kepatuhan di SMKS IX Lurah II ) yang dibidani oleh Nazwa Anandra, Selvi Rahmawati, Putri Puspitasari dan Ikhwanul Fadli.

Program ini bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada siswa tentang pentingnya kepatuhan di lingkungan sekolah serta mengingatkan kembali peraturan yang ada pada lingkungan sekolah khususnya pada siswa kelas X dan XI.

Mahasiswa Jurusan Psikologi memberikan intervensi berkaitan dengan layanan informasi untuk membekali para siswa dengan pengetahuan tentang data dan fakta dibidang pendidikan sekolah. Layanan informasi ini diselenggarakan melalui metode ceramah, tanya jawab, dan diskusi yang dilengkapi dengan selebaran/poster terkait materi yang diberikan kepada siswa.

Hal ini dilakukan guna meningkatkan perilaku kepatuhan siswa SMK Jambi IX Lurah II terhadap peraturan sekolah.  Kelompok memaparkan materi tentang Pentingnya Kepatuhan di lingkungan sekolah, dan juga mensosialisasikan kembali terkait aturan sekolah yang telah dibuat. selain itu, kelompok juga melakukan ice breaking yaitu tepuk 369 dan tebak kata.

Foto penyerahan poster tata tertib kepada pihak SMKS IX Lurah II Kota Jambi

“Terima kasih yang sebesar-besarnya kepada tim dari mahasiswa Jurusan Psikologi Universitas jambi yang telah hadir untuk memberikan layanan informasi yang edukatif kepada sekolah. Diharapkan masih banyak lagi mahasiswa psikologi yang mau turut serta ke SMKS IX Lurah II Kota Jambi, sekolah ini membutuhkan mahasiswa ini untuk membantu jalannya pembelajaran di sekolah,” ungkap Bapak Tedi Erlana selaku Kepala Sekolah SMKS IX Lurah II Kota Jambi.

Mahasiswa Jurusan Psikologi selaku penyelenggara kegiatan berharap kegiatan ini dapat memberikan kontribusi bagi sekolah untuk memahami peraturan dan tata tertib bagi siswa/i.

“Dengan terselenggaranya layanan informasi di SMKS IX Lurah II Kota Jambi, Kami berharap para siswa/i lebih dapat mematuhi peraturan yang telah sekolah buat agar pembelajaran berjalan lebih nyaman dan kondusif. Selain itu, terima kasih kepada para siswa/i  serta guru- guru SMKS IX Lurah II telah menerima kedatangan kami dengan baik, semoga kita dapat bertemu kembali di lain kesempatan,” ungkap Nazwa Anandra selaku perwakilan kelompok.

Siswa/i cukup aktif dalam mendengarkan materi dan tanya jawab. Kelompok juga memberikan poster baru untuk aturan sekolah agar siswa/i dapat mengetahui peraturan yang ada. Kegiatan berlangsung selama satu hari. Kelompok sangat senang dapat mengenal para siswa dan lingkungan yang baru banyak sekali pembelajaran baru yang didapatkan selama melakukan asesmen dan intervensi. (RN)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *