Psikologi- Departemen Sospengmas dari HMJ Psikologi Universitas Jambi sukses menjalankan proker pertamanya yaitu Dukungan Psikologi Awal. Acara ini diselenggarakan secara offline dan online, sabtu (04 dan 11/11/2023).
Kegiatan yang diselenggarakan secara offline mengangkat tema yaitu mengenai Fenomena Bullying dengan judul : Make You Happy Without Bullying. Acara ini berlangsung di Pondok Pesantren Ainul Yaqin Kota Jambi dengan peserta santriwan dan santriwati kelas.
Adapun narasumber dari kegiatan ini yaitu Ibu Marlita Andhika Rahman S.Psi., M.Psi Psikolog yang merupakan dosen Psikologi Universitas Jambi dan serta terdapat juga sesi pembahasan terkait studi kasus didampingi oleh anggota ILMPI.
Selanjutnya, kegiatan yang diselenggarakan secara online mengangkat tema yaitu mengenai fenomena bunuh diri dengan judul kegiatan SAFE (Suicide Awareness For Everyone). kegiatan online tersebut diikuti oleh Mahasiswa umum dan Dosen Psikologi Universitas Jambi.
Kegiatan ini diselenggarakan dengan tujuan agar peserta dapat memiliki keterampilan sederhana guna mengurangi dampak negatif pada saat menghadapi suatu masalah yang sulit. Selain itu juga untuk dapat meningkatkan pengetahuan, pemahaman serta penerapan terkait isu kesehatan mental terutama berkenaan dengan bullying yang berpotensi muncul di lingkungan pesantren. Harapannya melalui kegiatan ini dapat menciptakan lingkungan pesantren yang aman dan bebas dari potensi timbulnya bullying serta dapat mengajak peserta untuk meningkatkan kesadaran kesehatan mental dan pencegahan bunuh diri.
Penulis: Fitriyani | RN